Pantai Pasir Putih Pangandaran merupakan bagian keindahan dari Cagar Alam Pangandaran, yang memiliki hamparan pasir putih dipadu dengan birunya laut.
Ditambah adanya Kapal MV Viking Lagos yang ditenggelamkan karena melakukan ilegal fishing pada tahun 2016, dan menjadi lokasi foto instagramable.
Setelah puas bermain air di Pantai Pasir putih Pangandaran, kamu dapat melanjutkan liburan dengan mengunjungi Cagar Alam Pangandaran.
- Lokasi: Desa Pananjung, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.
- Jam buka: 07.00 – 17.00